Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pendakian Gunung Guntur Garut, Pendek Tapi Menantang

Pendakian Gunung Guntur Garut, Pendek Tapi Menantang


Pendakian Gunung Guntur Garut, Pendek Tapi Menantang


Wisata Garut Jawa Barat │ Kota Garut memang menyimpan keindahan alam yang tak berbatas. Selain Gunung Papandayan dan Cikuray yang sudah cukup dikenal, ternyata masih ada satu lagi gunung indah di sana. Gunung Guntur atau biasa disebut warga setempat gunung Gede. Hasil penelusuran singkat sebelum memutuskan berangkat, saya mendapati bahwa gunung ini memiliki ciri khas yang cukup unik dibandingkan gunung lainnya di Garut, yaitu mayoritas konturnya berpasir dan berbatu serta hanya ditumbuhi rumput ilalang (sabana) yang cukup tinggi bahkan sampai ke puncaknya. Sungguh memesona. Wajar jika beberapa orang menyebutnya Rinjaninya Kota Garut.
gunung guntur terkini, berita gunung guntur
Gunung Guntur adalah sebuah gunung yang berada di wilayah Garut, Jawa Barat dengan memiliki puncak dengan ketinggian 2.249 mdpl. Gunung ini konon katanya adalah gunung api yang paling aktif di tahun 1800-an. Gunung Guntur merupakan gunung yang bertipe stratovolcano. Tapi sejak itu aktivitasnya kembali menurun. Erupsinya pada umumnya disertai dengan lelehan lava, lapili dan objek material lainnya. pemandangan gunung guntur garut, gunung guntur garut meletus, alamat gunung guntur garut
Gunung Guntur meskipun tidak terlalu tinggi namun mempunyai sejuta pesona yang akan membuat siapa saja yang mengunjunginya berdecak kagum akan keindahannya, berbeda dengan gunung-gunung di sekitarnya. Jika gunung di sekitarnya tampak hijau penuh dengan pepohonan, maka Gunung Guntur gersang sendiri. Dari kejauhan tubuhnya terlihat cokelat pirang. Warna ini dibentuk oleh permukaannya yang hanya ditumbuhi rumput dan ilalang. Jarang sekali pohon kayu keras yang tumbuh di permukaannya. Adapun penyebab dari sangat sedikitnya pohon kayu keras yang tumbuh di tanah Gunung Guntur ini, mungkin karena permukaannya yang berupa pasir, bukan tanah biasa. gunung guntur garut video, gunung cikuray, misteri gunung guntur
Untuk mencapai Gunung Guntur kita bisa naik bus jurusan Garut atau Singaparna kemudian turun di Pom Bensin Tanjung. Kemudian untuk menuju pos pendakian kita bisa nebeng truck pasir yang selalu lalu lalang di jalan sebelah pom bensing Tanjung ini dengan membayar sesuai hati saja. legenda, pemandangan, wisata, kawah, alamat, aktivitas, asal usul, batu akik, asal mula, misteri
Di pos pendakian kita harus membayar registrasi seikhlasnya dan kemudian melanjutkan lagi naik truck melewati jalan yang rusak parah dengan belokan yang sangat tajam. Hampir 45 menit melewati jalanan offroad dan akhirnya sampai di jalur paling atas dari penambang pasir. Dari titik ini perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki. pendakian, berita terkini, berita tentang, berita hari ini, gunung guntur cipanas garut, cuaca, catatan perjalanan, cerita mistis 
Dari tempat penambang pasir kita mulai melangkah, ada 2 jalur yang bisa kita pilih yakni pertama adalah jalur Curug Citilis. Untuk menemukan jalur ini kita harus sedikit turun melipir dari tempat penambang pasir dan jalur persis di tepi sungai dengan pohon yang rindang. Kedua adalah jalur langsung memasuki savana di atas tempat penambang pasir. Jika melalui jalur ini dipastikan akan langsung diterpa sinar matahari yang begitu terik. gunung guntur di garut, sejarah gunung guntur di garut, misteri di, status hari ini, hiking, info, informasi, info terkini
Kita mencoba jalur Curug Citilis karena jalurnya jelas dan rindang namun ada tapinya yaitu selepas jalur ini akan berubah menjadi pendakian semi scrambling karena jalur yang menanjak tajam dengan bebatuan besar. Kita harus hati-hati saat melewati jalur ini. Jalur menanjak ini akan berhenti disaat kita sampai di Curug Citilis atas. Berjalan kembali kita akan keluar dari lingkup hutan yang rindang dan masuk ke dalam savana dengan ilalang tinggi. Dari sini jalur mulai melandai namun dengan sinar matahari yang terik. status saat ini, info terbaru, informasi terkini, jalur, jalan ke, ketinggian, kondisi, keindahan, kisah
Jalur landai bisa kita nikmati sampai di pos 2. Mata air terakhirpun bisa kita jumpai di pos 2 ini dan bisa kita gunakan untuk mengisi persediaan air. Dari pos ini jalur yang lebih berat telah menanti. Di awal perjalanan ini kita akan menemui banyak pohon kering yang mati tanpa dedaunan hijau persis seperti di Gunung Papandayan walaupun tidak sebanyak disana. keadaan, kabar, kabar terbaru, lokasi, letak, letusan, sejarah letusan, sejarah meletusnya
Jalur yang sebelumnya tanah sedikit demi sedikit berubah menjadi tanah batu kerikil yang mudah lepas. Trek seperti ini yang membuat kita benar-benar benci untuk melewatinya. Setapak demi setapak melewati jalur yang miring dan hanya sedikit pohon hijau dan yang paling menyengsarakan adalah kemiringannya yang 45 derajat sempurna. Mendekati puncak 1 jalur semakin ekstrim dan terjal. Di tengah jalur akan sesekali menemui pohon pinus yang berdiri sendiri. Disini kita bisa berteduh sejenak sambil menikmati belaian angin untuk mengurangi rasa lelah. naik, pendakian, peta, poto, pesona, pendaki, rute pendakian, status terbaru
Di sini perjalanan belum selesai karena belum sampai di puncak utamanya. Kebanyakan para pendaki mendirikan tenda di puncak 1 ini karena banyak tempat yang datar dan pemandangannya juga sudah cukup indah. Dari sini kita bisa melihat pemandangan kota Garut dan ketika mulai sore akan terlihat savana yang menguning dengan ilalang melambai-lambai tertiup angin. status terkini, status 2014, situasi, sasakala, trek, track, 
Melanjutkan perjalanan ke puncak 2 jalur kembali miring namun batu kerikil mulai agak berkurang. Sekitar 40 menit kita akan sampai di puncak 2. Dari puncak 2 pemandangan bebas telah tersaji di depan mata. Tampak di bawah puncak 1 dengan warna-warni tenda para pendaki yang membuka camp disana. Kawah Gunung Guntur tampak menganga di bawah dan menunjukkan kalau dia pernah murka dulu. Menghadap ke belakang tampak puncak 3 yang lebih tinggi lagi. Tepat di puncak 2 ini ada tugu gps pertanda puncak Guntur yang dibuat oleh tim delegasi ITB. Disini kita juga bisa mendirikan tenda untuk menginap. Setelah matahari terbenam akan nampak keindahan langit malam yang begitu indah dengan pemandangan gemerlap lampu kota di bawah. Melihat langit maka akan serasa melihat lukisan alam yang mempesona dan luas dengan penuh jutaan bintang. tinggi, gunung guntur garut waspada
Ketika matahari terbit kita akan melihat spectrum warna jingga dibatas cakrawala yang sangat menawan. Tampak di bawah kota Garut masih tampak tertidur dengan lampu kota masih banyak yang menyala. Tampak di kejauhan Gunung Galunggung membuat perpaduan yang sangat menarik. Semakin tinggi matahari semakin nampak kemegahan alam raya ini. Di kejauhan juga nampak Gunung Cikuray dengan bentuk segitiga sama sisi sempurna. Juga terlihat Gunung Papandayan yang selalu berasap dan di utara tampak Gunung Ciremai yang merupakan Gunung Tertinggi di Jawa Barat. Dan dari Kejauhan juga muncul Gunung Slamet yang masih terus murka.

Tips Pendakian Gunung Guntur. Berikut hal-hal yang harus diperhatikan saat teman-teman ingin mendaki gunung guntur 2294 mdpl:
  • Jaket tebal. Ini sangat diperlukan, karena angin di gunung guntur cukup kencang dan suhu dingin.
  • Sepatu safety. Tidak disarankan memakai sendal, karena jalur berbatu. Selain itu trek pasir saat turun dari puncak bisa membuat kaki anda cidera.
  • Jas hujan, gunung guntur sering hujan.
  • Sebelum summit titipkan barang barang ke pos 3 (Untuk mengurangi beban anda saat summit)
  • Jangan mendirikan tenda di Puncak! Banyak pendaki nakal yang terkena musibah karena mendirikan tenda di puncak guntur.
  • Ada 5 puncak di gunung guntur di saran membawa persediaan air yang cukup, karena sumber air terakhir adalah Pos 3.


Pendakian Gunung Guntur Garut,sejarah gunung guntur garut,status gunung guntur garut,misteri gunung guntur garut,berita gunung guntur garut,cerita gunung guntur garut,foto gunung guntur garut,mendaki gunung guntur garut


Itulah sedikit ulasan perjalan pendakian Gunung Guntur Garut, Jawa Barat. Semoga bermanfaat untuk para pencinta alam, cintailah alam, Semoga bermanfaat dan mohon maaf jika ada kekurangan.

Baca artikel selanjutnya tentang Tempat Wisata Pantai Rancabuaya  di Garut yang Indah.

Terima Kasih.

Posting Komentar untuk "Pendakian Gunung Guntur Garut, Pendek Tapi Menantang"